Friday, January 9, 2015

Design Rumah Perkotaan

Design Rumah Di Perkotaan Dengan Lahan Terbatas
Akhir Akhir Ini Design Rumah di perkotaan didominasi dengan Design Rumah Minimalis. Design Rumah Minimalis sangat sesuai dengan kondisi ketersediaan tanah yang semakin langka dan harga tanah yang semakin lama semakin mahal.
Walaupun bangunan rumah minimalis terkesan kecil dan kurang lega, namun jika di tata dengan seksama akan terlihat apik juga. Salah satu kelebihan Rumah Minimalis yaitu perawatan rumah yang relatif mudah dan terjangkau.
Bangunan rumah di dalam gambar di samping adalah bangunan rumah salah satu sahabat saya. Dengan luas tanah hanya 6 x 8 meter, diusahakan untuk mengakomodasi semua unsur. mulai dari taman mungil di depan rumah, teras, ruang tamu, ruang makan, kamar tidur 2 buah. Batasan kiri kanan sudah tidak dapat dikembangkan lagi, sedang pada bagian belakang masih tersisa ruang terbuka untuk sirkulasi udara.
Eksterior Rumah Minimalis ini menambahkan tiang tiang di sebelah jendela sebagai pemanis sekaligus untuk memperkuat canopy pada jendela depan. Begitu juga Canopy teras depan di topang oleh tiang yg di beri aksen ke atas menembus tembok atas. Tiang canopy teras di beri warna kuning atau oranje untuk lebih mengesankan sebagai Design rumah minimalis di dalam Perkotaan.

Monday, January 5, 2015

Design Rumah Minimalis

Design Rumah Minimalis Seperti ini sering kita temui pada perumahan perumahan masa kini. Design Rumah Minimalis ini terdiri dari dua ruang tidur, satu kamar mandi, satu ruang tamu yang menyatu dengan ruang makan. sedangkan dapur di design di sebelah luar rumah, namun tetap terlindungi oleh atap.
Pada design rumah minimalis dengan lahan terbatas memang kita mempunyai beberapa kendala diantaranya : Posisi kamar tamu dekat dengan toilet yang secara estetika kurang enak dipandang. Juga untuk menyusun ruang tamu dengan ruang makan tidak bisa terpisah, akan tetapi hal ini mempunyai sisi positif yaitu menjadikan suasana menjadi hangat dan memudahkan dalam membersihkan ruangan.
Gambar Design Rumah tampak dari atas sering Disebut Juga gambar DENAH rumah. Gambar Denah rumah adalah awal dari design itu sendiri, sebelum kita menentukan eksterior dan interior, kita tentukan paling awal adalah Denah rumah, dengan menyesuaikan pada besarnya tanah yang akan digunakan untuk mendirikan rumah.

Sunday, January 4, 2015

Design Kamar Mandi Untuk Rumah Minimalis

Design kamar mandi mungil untuk rumah minimalis ini sudah lengkap dengan semua ornamen kamar mandi yaitu : wastafel, shower dan toilet. Untuk variasinya mungkin wastafel dan cermin bisa dipindah di bagian luar kamar mandi.
Assessories yang mungkin belum saya gambarkan adalah tempat sikat gigi dan odol. biasanya dapat dipakai gantungan sikat gigi yang bisa menempel pada keramik/kaca. tempat sabun mandi sudah berada di dalam ruang shower.
Shower jenis ini sangat hemat tempat, modern dan bersih. Dapat anda lihat contoh shower tersebut di Ace Hardware, Ikea atau tempat penjualan serupa.
Dalam design kamar mandi yang tertutup seperti ini jangan lupa menambahkan Exhaus fan sebagai sirkulasi udara agar kamar mandi tidak pengab atau bau.

Design Rumah


Jika dibagi secara garis besar Design Rumah ada 2 yaitu  Design Interior Rumah dan Design Eksterior Rumah. Sedangkan Design Interior Sendiri Meliputi : Design Ruang Tamu, Design Dapur, Kamar Tidur, Pintu, Gorden, Rak Tivi dsb. Sedang Design Eksterior Rumah meliputi : Teralis, Jendela, Kanopi, Taman, Pintu, Pagar dsb.
Untuk MenDesign Rumah, biasanya dimulai dari Gambar Denah, Gambar denah rumah adalah pembagian bagian bagian rumah, dari kamar tamu, kamar makan, kamar mandi dsb, menyesuaikan dengan ukuran tanah. Gambar denah ini biasanya dibuat dengan Autocad. Setelah gambar denah selesai, dibuatlah desain interior dan eksterior serta pemodelan 3 dimensinya.

Design Interior Rumah Minimalis
Design Interior rumah adalah design rumah bagian dalam (interior - dalam). design ini meliputi ruang tamu, ruang makan, kamar tidur, kamar kerja dsb. Design interior rumah dewasa ini didominasi oleh gaya design modern minimalis, dimana perabotan perabotan yang diusung ke rumah biasanya bervolume kecil, ringan dan bahkan perabotan jenic Knock Down (bisa lepas pasang). lain sekali dengan design interior rumah model dahulu yang didominasi oleh ukir ukiran, yang selain harganya mahal juga susahnya perawatan dan unsur kepraktisan yang lain sehingga orang orang jaman sekarang lebih memilih peralatan modern sebagai pengisi perabotan rumahnya. Di link ini anda bisa mendapatkan beberapa contoh gamabr design interior rumah, design interior rumah minimalis.

Design Eksterior Rumah Minimalis
Design Eksterior Rumah Minimalis jaman sekarang lebih mengedepankan aksen pada rumah sebelah muka. dikarenakan perkembangan rumah yang semakin padat di lingkungan perkotaan, maka bagian kanan dan kiri rumah merupakan batas ke tetangga, sehingga jarang pendesign mengeksplor bagian samping rumah. aksen yg diberikan pada bagian muka rumah biasa dengan bentuk bentuk list depan pintu yang diberi warna lain (misalnya: oranje) untuk mengesankan hunian sebagai rumah yg modern.
Untuk bagian taman depan rumah, kebanyakan rumah rumah di daerah perkotaan tidak bisa berbuat banyak untuk mengatur taman, karena ketersediaan tanah yang sedikit. Pada pengaturan taman di depan rumah cukup dengan menambahkan rumput jepang dan satu/dua buah pohon peneduh.
Berikut contoh Design Eksterior Rumah Minimalis (di klik saja).